30 August, 2007

News Augustus, 2007

Cerutu Indonesia

Kabar gembira bagi anda pecinta rokok cerutu, kini Cangkir Kopi menyediakan aneka cerutu dari Indonesia seperti Adipati S. Corona, Adipati Slim, Noraken, Norra, Senator Royal, Mundi V. Bohemme, dan Ramayana.
Selain cerutu, Cangkir Kopi juga menyediakan tembakau Drum dan The Rising Hope. Kenikmatan merokok tembakau terletak pada cara melinting atau membuat sebatang rokok dengan tangan.
Cerutu dan tembakau tersebut diproduksi oleh Taru Martani, sebuah pabrik rokok di Yogyakarta yang sudah berpengalaman membuat cerutu dan tembakau sejak tahun 1918 dan terkenal hingga keseluruh dunia.
Nikmati cerutu dan tembakau asli Indonesia dengan ditemani secangkir Cappuccino dan alunan lagu jazz hanya di Cangkir Kopi.

Kopi dan Wanita

Satu hingga tiga gelas kopi perhari dipercaya dapat melindungi seseorang dari serangan jantung dan stroke, demikian menurut penelitian terbaru. Hasil penelitian yang disampaikan dalam American Journal of Clinical Nutrition berhasi mematahkan anggapan yang selama ini dipegang oleh masyarakat bahwa kopi kurang baik bagi kesehatan.Pernyataan terbaru ini dibuktikan dengan penelitian yang dilakukan terhadap 27,000 wanita paruh baya selama periode 15 tahun, lansir Daily Telegraph.
Dalam penelitian itu ditemukan turunnya resiko penyakit jantung sekitar 30 persen pada wanita yang mengkonsumsi kopi dengan kadar secukupnya.Analisis yang merupakan bagian dari penelitian Iowa Women's Health Study, menemukan sekitar 60 persen antioksidan dalam pola diet didapat dari kopi. Antioksidan menjaga sel-sel tubuh dari kerusakan dan mengurangi pembengkakan dan penyempitan pembuluh arteri.Zat yang aktif dalam kopi meliputi kafein dan polyphenol.
Polyphenol juga ditemukan dalam anggur merah dan dipercaya mampu menurunkan resiko terjadinya penyakit cardiovascular atau jantung.Dr Sarah Jarvis, dari Royal College of General Practitioners mengatakan, "Semua ini tergantung dari kemampuan masing-masing pribadi untuk mengontrol gaya hidup. Terlalu banyak berolahraga, terlalu banyak minum kopi ataupun alkohol tetap dapat membawa akibat buruk bagi tubuh. Namun jika dilakukan dengan kadar secukupnya, niscaya Anda dapat menarik keuntungan dari semua itu." (sumber astaga.com)

No comments:

Post a Comment

Related Posts with Thumbnails